Articles

Teknik Mencuci Pakaian yang Benar

by Adam Levine Publisher


Mencuci pakaian tidak selamanya menggunakan mesin cuci dalam prosesnya karena tidak semua bahan pakaian cocok dicuci dengan menggunakan mesin cuci. Pasalnya, beberapa bahan pakaian tidak cocok dicuci dengan menggunakan mesin cuci karena dapat mengalami kerusakan atau kekusutan pada bahan pakaian tersebut. Adapun bahan pakaian tersebut, seperti wol, tenun, pakaian berpayet, berbahan kulit, dan sebagainya sehingga untuk meminimalisasi terjadi kerusakan pada bahan pakaian alangkah lebih baiknya dicuci secara manual. 

Secara umum, teknik mencuci pakaian yang benar perlu diperhatikan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu juga, proses mencuci pakaian dengan baik dan benar agar tetap menjaga kualitas bahan terjaga. Pasalnya, tidak jarang pakaian mengalami kerusakan akibat tidak benar dan tidap tepat dalam mencuci pakaian, seperti warna pakaian luntur, noda membandel tetap menempel atau kurang bersih, dan masih banyak lagi. Oleh sebab itu, perhatikan berikut dengan saksama beberapa teknik mencuci pakaian yang benar versi paket usaha laundry Koin Laundry.

1. Merendam Pakaian dengan Waktu Ideal
Teknik yang pertama ialah sebelum proses pengucekan pakaian, alangkah lebih baiknya dilakukan perendaman pakaian dengan waktu yang ideal sekitar 20-30 menit. Jangan terlalu lama dalam merendam pakaian, sebab akan membuat bahan pakaian cepat tipis dan warna pakaian semakin memudar. Proses perendaman pakaian sebelum tahap pengucekan bertujuan untuk menghilangkan noda-noda yang menempel sehingga saat pengucekan nantinya tidak perlu menggunakan tenaga yang berlebihan karena sudah terbantu dengan proses perendaman. Saat merendam pakaian berilah sedikit detergen.

2. Menggunakan Detergen Berkualitas
Teknik selanjutnya ialah dengan menggunakan detergen yang berkualitas. Penggunaan detergen jangan sembarangan karena detergen dapat berfungsi untuk melunturkan dan menghilangkan noda. Pasalnya, apabila menggunakan detergen yang tidak berkualitas kemungkinan besar dapat merusak bahan pakaian. Saat ini, detergen berkualitas mudah didapatkan di toko-toko terdekat dengan merek yang banyak dikenal. Detergen dapat dicampurkan pada air lalu disikatkan pada pakaian dengan halus. Jika pada noda yang membandel, dretergen bisa disikatkan secara langsung pada bagain noda yang menempel.

3. Pisahkan Pakaian Putih dengan Pakaian Berwarna
Apabila mencuci pakaiaan terdapat pakaian yang dominan berwarna putih, alangkah baiknya dilakukan pemisahan pakaian tersebut. Pasalnya, pakaian berwarna putih dapat menyebabkan kelunturan warna dari pakaian yang berwarna lainnya apabila penggunaan detergen yang tidak berkualitas atau saat pengucekan pakaian. Oleh sebab itu, teknik yang baik saat mencuci ialah dengan mengumpulkan atau menggabungkan pakaian berwarna putih secara terpisah, walaupun tentu saja hal ini akan memakan waktu yang lebih dibandingkan biasanya.

4. Mencuci dengan Kekuatan Standar dan Berikan Pewangi
Saat proses pengucekan diusahakan jangan menggunakan tenaga yang terlalu kuat atau berlebihan. Pasalnya, hal tersebut dapat merusak lapisan pada bahan, terlebih jika pakaian tersebut memiliki bahan yang sangat tipis. Selain itu, perlu juga pemberian pewangi saat proses pencucian, hal tersebut berguna untuk menambah keharuman pada pakaian setelah pencucian. 

5. Jemur Hingga Benar-Benar Kering
Teknik yang terakhir ialah proses penjemuran, saat proses pencucian telah selesai. Maka tahap selanjutnya ialah dengan melakukan penjemuran. Proses penjemuran seyogianya dilakukan di tempat terbuka dan terkena sinar matahari langsung agar proses penguapan air pada pakaian terjadi secara maksimal sehingga pakaian pun akan kering dengan optimal dan tidak menimbulkan bau apek yang mengganggu penciuman. Hal ini berbanding terbalik apabila menjemur tidak dilakukan secara tepat maka saat pakaian kering meninggalkan aroma yang kurang sedap atau bau apek. Lalu bagaimana jika musim hujan tidak terdapat matahari langsung? Hal tersebut dapat diganti dengan menjemur di bawah angin yang cukup sehingga proses pengeringan tanpa matahari pun dapat dilakukan. Namun, tetap dipastikan bahwa pakaian tersebut benar-benar sudah kering.

Itulah 5 teknik mencuci pakaian yang benar secara mendasar yang dapat diterapkan secara mendiri saat mencuci secara konvensional. Ataupun untuk diterapkan oleh bisnis laundry Tangerang dengan menggunakan mesin.

Sponsor Ads


About Adam Levine Freshman   Publisher

4 connections, 0 recommendations, 32 honor points.
Joined APSense since, August 10th, 2020, From Yogyakarta, Indonesia.

Created on Dec 1st 2020 21:50. Viewed 278 times.

Comments

No comment, be the first to comment.
Please sign in before you comment.